Breaking News

Senin, 11 September 2017

Peran TBM dalam Meningkatkan Literasi

Literasi sering diartikan dengan kata membaca. Padahal arti literasi itu sangat luas, bukan hanya membaca saja akan tetapi kita dapat mengembangkan kemampuan kita dalam bidang apapun, diantaranya kemampuan membaca, kemampuan menulis, kemampuan menyimak dan beberapa hal lainnya.


Untuk menumbuh kembangkan kegiatan literasi ini banyak cara yang digunakan. Seperti halnya di sekolah kami (PKBM INTAN), cara yang dilakukan ialah mewajibkan kepada seluruh siswa untuk membaca buku yang disukai dalam waktu 15 menit sebelum mulai belajar. Hal ini kami lakukan agar siswa terbiasa membaca sebelum belajar. Itulah cara kami meningkatkan budaya literasi di sekolah. Peran TBM (Taman Bacaan Masyarakat) harus ditingkatkan dengan mewajibkan siswa membaca buku. Dari membaca buku siswa dapat menambah wawasan.
TBM memang harus di isi dengan buku terbaik. Pengelola TBM harus pandai mencari buku-buku yang bermanfaat buat siswa di sekolah. Bila siswa sudah senang membaca buku maka budaya membaca akan berkembang menjadi budaya menulis. Hal ini yang sering disebut oleh orang sebagai budaya literasi.
Peran TBM dalam meningkatkan budaya literasi harus menjadi perhatian semua pihak. Ajak siswa kita menyenangi TBM yang ada di sekolah. Beri mereka kesempatan untuk membaca buku yang disukainya. Biarkan pikiran mereka melanglang buana dari buku yang dibacanya. Jadikan buku sebagai gudang ilmu dan inspirasi bagi siswa. Biarkan buku mengajak mereka keliling dunia. Dengan adanya program literasi ini, dapat membantu generasi muda agar lebih rajin mengembangkan bakatnya, terutama mengajak generasi  muda untuk gemar membaca.

Read more ...
Designed By Published.. Pakar Teknologi